TMMD 124 : TNI dan Warga Bersatu Tanam Padi

SAMPANG, www.savehalmahera.com – Senin (26/5), Satgas TMMD ke – 124 Kodim 0828/Sampang kembali menunjukkan kebersamaan dan gotong royong dengan masyarakat Desa Batu Karang, Kecamatan Camplong melaksanakan penanaman padi sebagai bagian dari upaya penguatan ketahanan pangan di desa tersebut.

Kegiatan ini bukan hanya sekadar menanam padi, tetapi juga menjadi simbol eratnya hubungan sosial antara TNI dan masyarakat. Anggota TNI dan warga desa terlihat kompak dan antusias bergotong royong di sawah milik kelompok tani setempat.

Bacaan Lainnya

Komandan Kodim 0828/Sampang Letkol Czi Suprobo Harjo Subroto menyampaikan, TMMD tidak hanya fokus pada pembangunan fisik, tetapi juga membangun semangat kebersamaan dan kekuatan sosial di tengah masyarakat.

“Penanaman padi ini menjadi bukti bahwa TNI hadir dan tumbuh bersama rakyat,” ujarnya.

Warga Desa Batu Karang menyambut positif kegiatan ini dan merasa mendapatkan semangat baru untuk meningkatkan produktivitas pertanian. Mereka berharap kebersamaan antara TNI dan masyarakat terus berlanjut demi kemajuan desa yang lebih baik.

Melalui TMMD ke-124, TNI tidak hanya membangun infrastruktur, tetapi juga mempererat tali persaudaraan dan menumbuhkan semangat gotong royong untuk kemajuan bersama. Kegiatan penanaman padi ini menjadi salah satu wujud nyata sinergi antara TNI dan rakyat yang menjadi modal kuat pembangunan desa berkelanjutan.

 

 

Pewarta : Revl

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *