Respons Cepat Bupati Subandi Atasi Banjir

SIDOARJO, www.savehalmahera.com — Bupati Sidoarjo, H. Subandi, bergerak cepat merespons banjir yang melanda kawasan Perumahan Pejaya Anugrah di Desa Kramat Jegu, Kecamatan Taman. Banjir yang terjadi akibat luapan Afvour Sidorejo ini merendam lima RT di RW 7 dengan ketinggian air mencapai 40 cm.

Mengetahui kondisi tersebut, Bupati Subandi langsung turun ke lokasi pada 13 Mei 2025 untuk melakukan inspeksi mendadak dan menyaksikan langsung dampak banjir terhadap warga. Ia menyatakan keprihatinannya dan langsung menginstruksikan langkah-langkah penanganan darurat.

Bacaan Lainnya

“Saya minta pompa portable segera dipasang dan kisdam dibangun untuk percepatan pengeringan. Kita harus bertindak cepat agar air bisa kembali mengalir ke sungai,” ujar Subandi di lokasi.

Selain itu, Pemkab Sidoarjo akan memulai normalisasi Sungai Sidorejo pada keesokan harinya. Alat berat dikerahkan untuk mengeruk sedimen yang menghambat aliran air, guna meningkatkan kapasitas sungai saat hujan deras.

Dalam jangka menengah, Subandi juga berencana meninggikan jalan di sekitar perumahan, namun hal tersebut baru dapat dilaksanakan setelah fasilitas umum (fasum) diserahkan secara resmi kepada pemerintah daerah. Ia juga mengingatkan warga untuk tidak memanfaatkan sempadan sungai untuk aktivitas pribadi karena dapat menghambat proses normalisasi.

Sementara itu, Plt. Kepala Pelaksana BPBD Sidoarjo, Sabino Mariano, menyatakan bahwa tim gabungan telah diterjunkan untuk penanganan cepat, termasuk dari Dinas PU, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, dan Tagana.

“Hari ini dua unit pompa portable mulai dioperasikan. Kami juga akan mendirikan posko mitigasi yang terintegrasi dengan layanan kesehatan,” ujar Sabino.

Banjir yang mulai terjadi sejak 11 Mei telah mengganggu aktivitas warga. Dengan koordinasi cepat lintas sektor dan komitmen pemerintah daerah, diharapkan banjir segera surut dan kehidupan warga kembali normal.

 

 

Pewarta : Maya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *